Peradilan Semu

Peradilan Semu

Peradilan semu atau moot court adalah simulasi proses peradilan yang sebenar-benarnya di kehidupan nyata dengan fungsi sebagai wadah untuk melakukan praktik atau penerapan atas teori, penelitian dan pengembangan tentang hukum secara materil dan formil, atau hukum acara yang  dapat menunjang pendidikan dan penelitian dari mahasiswa hukum.

Oleh karena BMCC merupakan lembaga yang bergerak di bidang peradilan semu, maka penting sekali untuk memahami praktik peradilan, hukum materil dan formil, hukum acara, dan segala teori hukum yang diperlukan. Hal semacam ini diakomodir dalam program kerja dan kegiatan BMCC.

National Moot Court Competition

NMCC atau National Moot Court Competition adalah kompetisi peradilan semu nasional yang diselenggarakan oleh beberapa universitas di Indonesia, baik pada semester ganjil, maupun semester genap. Terdapat berbagai bidang hukum dalam kompetisi peradilan semu, beberapa di antaranya adalah hukum pidana dan hukum perdata. 

Dalam NMCC pidana, peserta harus membedah kasus posisi yang diberikan oleh panitia penyelenggara yang selanjutnya peserta akan menyusun berkas-berkas yang diperlukan, seperti berkas penyelidikan, penyidikan, penuntutan, hingga berkas yang diperlukan di dalam persidangan, seperti surat dakwaan, eksepsi, putusan sela, hingga putusan akhir. 

Sama halnya dalam NMCC perdata, panitia penyelenggara juga akan memberikan kasus posisi yang nantinya akan dibedah oleh peserta delegasi. Namun, yang membedakan ada di dalam hukum formil dan materiil-nya yang menyesuaikan dengan tema yang diangkat. Contohnya dalam NMCC yang bertemakan kepailitan, delegasi akan memainkan peran hakim, kuasa hukum, kurator, dan lain-lain. Terakhir, baik dalam NMCC pidana ataupun perdata, para peserta akan memainkan peran sebagai perangkat-perangkat dalam persidangan dan dilanjutkan dengan para peserta menampilkan persidangan tersebut yang dinilai sebagai komponen simulasi persidangan.

BMCC, Esok Pasti Lebih Baik